Menggelikan rasanya jikalau menyimak pernyataan beberapa teman yang sedang mencari pasangan hidup. Beberapa kriteria mereka pasang untuk calon pasangannya. Di antara kriteria tersebut adalah "Mau diajak susah". Ini dia hal yang menggelikan.
Seandainya diadakan audisi untuk mendapatkan pasangan hidup, misalnya dalam bentuk wawancara, kira-kira akan terjadi seperti ini :
Auditor : Apakah anda mau diajak susah?
Calon : Ya enggak lah (dijawab dalam hati atau pun secara basa-basi..)
Sepertinya aku atau wanita manapun, akan menjawab hal yang sama.
Mohon menjadi perhatian untuk para lelaki yang mencari pasangan hidup, agar menghilangkan kriteria tersebut.Barangkali yang dimaksudkan adalah wanita yang dapat mendampinginya, mendukungnya dalam masa senang dan masa sulit, dan tentu saja apapun masa yang akan dialami kelak, akan selalu mengarah kepada kebaikan.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
-
Apa yang biasanya kita pilih untuk menu sarapan? Setiap orang memunyai menu sarapan favorit yang berbeda tentunya. Tipe menu sarapan pastin...
-
Jika merunut lagi masa lalu, awal aku mengenal lagu barat seingatku saat aku kelas SD. Lagu pertama yang aku dengarkan itu lagu Phil Colli...
-
Malam ini aku menerima SMS dari temenku mimi, dia bilang : “Aku lagi baca lagi surat-surat kita dulu.. Trimakasih banget, surat-surat itu me...
-
Saat hati dan logika berlawanan arah, sisi mana yang harus aku pilih… Suatu pagi, setelah bangun tidur tiba-tiba pikiranku me-review segal...
No comments:
Post a Comment